Tonton Olahraga Lewat Channel Usee Sports di Indihome

Tonton Olahraga Lewat Channel Usee Sports di Indihome

Kliping.id-Jakarta-PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) kembali menghadirkan tayangan yang paling ditunggu oleh pecinta olahraga tanah air. Kali ini IndiHome menghadirkan berbagai program tayangan olahraga di Channel Usee Sports

Dok Telkom

1 dan Usee Sports 2 yang dapat dinikmati kapan saja dan di mana saja.

“Olahraga sudah menjadi bagian tak terpisahkan bagi masyarakat Indonesia. Oleh karena itu, mulai Januari 2021 kami menghadirkan kembali berbagai tayangan olahraga pada Channel Usee Sports 1 dan Usee Sports 2 di IndiHome TV sehingga masyarakat yang menyukai olahraga bisa menikmati dan mendapatkan informasi terkait dunia olahraga dengan mudah, aman, dan nyaman di rumah.” ujar E. Kurniawan selaku Vice President Marketing Management Telkom.

Kurniawan melanjutkan, melalui kedua channel olahraga tersebut, pecinta olahraga bisa menyaksikan secara langsung tayangan kompetisi bergengsi sepak bola Indonesia, seperti Liga 1 dan Liga 2. Cabang olahraga bergengsi basket seperti Indonesian Basketball League (IBL) juga dapat dinikmati melalui IndiHome TV. Tidak hanya itu, pelanggan juga dapat menikmati tayangan olahraga luar negeri seperti turnamen bulu tangkis Badminton World Federation (BWF), kompetisi sepakbola bergengsi dunia Liga Champion, Liga Europa dan Coppa Italia di channel Usee Sports 1 dan Usee Sports 2.

Baca Juga:  BPS : Januari-Februari 2021, Ekspor Pertanian Tumbuh 8,81 Persen
Avatar

Anto -

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *